-->

PSK Anak Terjaring Lewat Facebook, Mereka Dibeginikan Supaya Tidak Hamil

Akhirnya perekrutan anak-anak dari media facebook untuk dijadikan pekerja esek-esek terungkap sudah. Perekrut utama adalah Intan.


Banner iklan disini Klaim Voucher >> Klik Disini

Kapolsek Panjang Komisaris Sofingi menjelaskan Intan menghubungi empat anak perempuan tersebut melalui facebook. Intan sudah ditetapkan sebagai tersangka.
“Keempat korban dijanjikan dipekerjakan di rumah makan di Jakarta,” ujar Sofingi pada Senin (15/5/2017).
Menurut Sofingi mereka dikumpulkan Intan di sebuah tempat di Banyumas, Jawa Tengah. Setelah itu, Intan membawa para korban ke rumah bordir di eks lokalisasi Pemandangan, Panjang, milik Wito.
“Ternyata para korban dijadikan pekerja esek-esek bukan bekerja di rumah makan,” terang Sofingi.
Sampai di rumah bordir telepon seluler para korban disita oleh Wito. Ini dilakukan agar para korban tidak bisa menghubungi keluarganya.
Sebelum menjalankan tugas sebagai pekerja seks komersial, Wito menyuntik Keluarga Berencana (KB) keempat anak tersebut. Tujuannya agar para anak tersebut tidak hamil.

Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel