-->

Wow! Senang Traveling, Pasangan Ini Menikah dengan Mahar Tak Biasa..

Ternyata karena hobi yang sama membuat dua insan ini berakhir di pelaminan. Adalah Danu dan Nira, pasangan asal Malang yang menikah dengan mahar tas gunung.



Danu sengaja memberikan tas gunung sebagai salah satu maharnya, hal tersebut bukan tanpa alasan. Keduanya yang sama-sama hobi traveling dan naik gunung adalah alasan kenapa tas gunung dipilih sebagai mahar dalam pernikahan mereka.
Pasangan asal Kota Malang, Jawa Timur ini, tepatnya Danu berasal dari Probolinggo, sedangkan Nira dari Banyuwangi memang amat menyukai traveling.

Bahkan traveling jugalah sebagai pelantara berjodoh keduanya. Kala di kegiataan outdoor juga awal mula mereka bertemu hingga memutuskan untuk menikah.

Hingga Danu akhirnya mempersunting Nira pada 2014. Keduanya memutuskan untuk menikah tanpa ada proses pacaran. Yap, menikah tanpa pacaran adalah moto keduanya.

Mas kawin berupa tas gunung ternyata membuat banyak orang kebingungan. Bahkan pengurus KUA tak percaya hingga buku nikah keduanya terpaksa ditahan selama beberapa bulan.

Berkat penjelasan dari Danu dan Nira, keluarga dan sahabat mereka akhirnya mengerti. Usai menikah dan kembali ke Malang, kegiatan untuk menjelajah alam masih berlanjut, demikian mengutip Otonomi.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Banner iklan disini Klaim Voucher >> Klik Disini

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel