-->

Presiden Jokowi lakukan pertemuan tertutup dengan Bank Dunia, ada apa?

 Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima Kepala Perwakilan World Bank Indonesia Rodrigo A. Chaves di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat. Rodrigo tiba di Istana sekira pukul 08.58 WIB.

Pantauan merdeka.com, Selasa (20/11) Rodrigo memboyong sejumlah anggotanya yakni Lead Economist, Frederico Gil Sander, Program Leader for Suistanable Development, Taimur Samad, Program Leader for Human Development, Camilla Holmemo, Program Leader for Equitable Growth, Finance, and Institutions Yongmei Zhou dan Operations Officer Steisianasari Mileiva.

Banner iklan disini Klaim Voucher >> Klik Disini


Presiden Jokowi menyambut kedatangan mereka dengan penuh antusias. Dalam penerimaan ini, Presiden Jokowi didampingi Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan, dan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Thomas Lembong.

Baca Juga


Sekira pukul 09.00 WIB, mereka melakukan pertemuan tertutup. Belum diketahui apa yang dibahas dalam pertemuan tersebut.

Sebelumnya, Bank Dunia mencatat perlu adanya perbaikan dalam program bantuan sosial pemerintah guna mengurangi kemiskinan dan ketimpangan di Indonesia, meskipun pemerintah telah melakukan redivasi terkait program ini sejak 2010.

Kepala Perwakilan Bank Dunia untuk Indonesia Rodrigo A. Chaves mengatakan hanya seperlima dari 10 persen kaum termiskin di Indonesia menerima semua program bantuan sosial pada 2014. Selain itu, kesenjangan di Tanah Air masih tinggi, seperti tidak tersedianya pendidikan anak usia dini untuk keluarga yang memiliki anak di bawah usia sekolah.

"Sangat menggembirakan melihat upaya Indonesia dalam mengintensifkan redivasi bantuan sosial yang akan membantu negara ini terus bergerak maju di jalur pengurangan kemiskinan dan ketimpangan. Redivasi yang berkelanjutan akan memastikan bahwa keluarga termiskin dapat menerima bantuan yang cakupannya lebih komprehensif," kata Rodrigo.

Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel