Dulu Begitu Tenar, Lagunya Didengar Banyak Orang, Sekarang Vokalis Band ini Bernasib Menyedihkan
Friday, March 9, 2018
Jumat (9/2/2018) diperingati sebagai Hari Musik Nasional.
Berbagai media pun mengulas satu per satu insan musik Tanah Air yang berprestasi hingga karya apa saja yang paling fenomenal di negeri ini.
Namun di balik itu semua, ada juga insan musik Indonesia yang justru berakhir menyedihkan. Seperti yang dialami vokalis band Elkasih ini.
Dia adalah Ibnu Aventinu atau yang akrab disapa El Ibnu.
Nama El sempat begitu tenar seiring melejitnya tembang-tembang band Elkasih.
Tembang berjudul 'Kau Tigakan Cintaku' pernah mengantarkan Elkasih menjadi band yang dikenal publik.
Seiring berjalannya waktu, band tersebut mulai meredup. Kabar terbaru para personelnya pun tak banyak diketahui.
Nama Elkasih kembali menjadi pembicaraan saat sang vokalis tertimpa musibah. El Ibnu terkena penyakit stroke.
Melansir tayangan infotainment Insert TransTV edisi 11 januari 2017, ibu El Ibnu, Metri Cita Wiji, mengatakan penyakit anaknya pertama kali muncul pada 15 Januari 2015. Saat itu El Ibnu sedang berada di Maroko.
"Februari dia pulang ke Indonesia sempoyongan. Badan kurus, bawa tas gede. Itu pun dia udah nggak pegang uang sama sekali karena dia biayanya habis," kata Metri.
Metri menambahkan, kondisi El Ibnu semakin memprihatinkan karena tidak bisa bergerak seperti sedia kala.
El hanya bergerak dari kasur ke kursi roda. Kadang Metri membawa El ke luar rumah untuk berjemur.
Di tengah kondisi El Ibnu yang tak berdaya, ia justru digugat cerai sang istri.
Kendati demikian, pihak keluarga bisa menerima karena melihat kondisi El yang tidak bisa lagi menafkahi keluarga.
"Ngurus anak kan susah. Jadi dia (El) aja yang aku rawat. Jadi kita saling-saling lah, nggak harus gimana-gimana," ujar Metri.
Dari pernikahannya, El dikaruniai dua orang buah hati yang sekarang diurus oleh istrinya di Bandung.
El Ibnu sudah mendapatkan perawatan medis untuk penyakitnya.
Untung saja dirinya mempunyai BPJS untuk meringankan pembayaran.
El Ibnu ()
Namun suatu ketika ada permasalahan terkait BPJS-nya sehingga menyebabkan El curhat di media sosial.
Bahkan curhatannya tersebut ditujukan langsung untuk Presiden Joko Widodo.
El Ibnu bercerita soal BPJS-nya dinonaktifkan karena menunggak. Padahal ia mengaku tidak pernah telat membayar setiap bulannya.
"TOH KALO SAYA MENINGGAL, KELUARGA SAYA YG MENUNGGAK PUN HARUS MELUNASINYA BUKAN?
TOLONG KAMI PAK JOKOWI.
KAMI ATAS NAMA:
PARA KEPALA KELUARGA YG MASIH PUNYA SEMANGAT HIDUP TP HARUS MATI TUNGGU WAKTU ATAU JATUH DALAM HUTANG.. SUNGGUH PROGRAM INI FATAL BAGI SI ANFAL!! HORMAT SAYA YANG MENULIS DGN SISA ORGAN SAYA YG MASIH BISA BEKERJA SEADANYA," begitulah potongan kalimat yang ditulis El Ibnu di Instagram pribadinya.
Dalam beberapa unggahannya di Instagram, El Ibnu terlihat hanya bisa beraktivitas di atas kursi roda saja.
Melihat kondisi memilukan El, netizen pun ikut merasa sedih.
Hampir di setiap unggahan El Ibnu ada komentar netizen yang memberikan semangat untuk sang vokalis.
Beberapa dari mereka bahkan ada yang rindu akan suara El Ibnu.
Berikut beberapa komentar mereka:
ariendhinny: "Ya alloh, sy ngefans bgt sama elkasih.. Mas @elibnu999 pasti sembuh harus sembuh, alloh maha menyembuhkan."
dwinuryy: "sabaar ya mas,semoga Allah memberi kesembuhan seperti dulu lg bisa berkarya lg,Amin
imeldada34: "Td nonton sambil nangis liat ibnu en ibu nya yg kuat.tega nya sang istri meninggalkan ibnu ....sabar yaaa.pahala nya besar disurga kelak dan muzizat."
bebyprihandini: "Saya salah satu fans akang slalu ada di sampingmu akang .. cpt sembuh karna di luar sana masih banyak yg ingin mendengarkan lagu2 terbaikmu .. harus ttp semangat y akang .. yg lalu biar berlalu dri sini lh kota megetahui org yg bnr2 tulus syg sama akang dan mana org yg tdk tulus .. ttp semangat akang .. demi org tua akang, anak2 akang , dan tmn2 akang yg ada di sekitar akang."
dicnawitrarumaya: "Cepat sembuh ya kak @elibnu999 kakak harus sabar dan ihklas. Allah ga akan menguji diluar batas kemampuan umatnya kaaaak. Aku suka sama lagu2 kakak. Semangat ya kak,jangan patah semangat!!!
smooker_guy: "@elibnu999 sabar yah kak,tetap semangat.aku nangis liat kakak kemaren di tv.'
Sumber: Tribunnew